Posts

Showing posts from August, 2022

𝙄𝙋 𝘼𝙙𝙙𝙧𝙚𝙨𝙨

Image
A. Pengertian IP Address         IP Address merupakan serangkaian angka yang menjadi identitas perangkat dan terhubung ke internet atau infrastruktur jaringan lainnya. Apa fungsinya? Fungsinya bisa diumpamakan sebagai nomor rumah pada alamat, yakni memastikan agar data dikirimkan ke perangkat yang tepat. Untuk panjangnya rangkaian angka dimulai dari 0.0.0.0 hingga 255.255.255.255.         IP address memiliki dua jenis berdasarkan cakupannya, yaitu IP Publik dan IP Privat. Berikut pejelasannya :   1. IP Publik         Seperti namanya, IP address publik bisa diakses lewat jaringan internet. IP address publik dimiliki oleh segala perangkat yang diperuntukkan untuk khalayak umum. Server website, server email, dan router Wi-Fi merupakan beberapa contoh device yang menggunakan alamat IP Publik.         IP address publik dan IP address privat memiliki rentang angka tersendiri dan alokasi untuk rentang angka IP address jenis publik ini diatur oleh Internet Assigned Numbers Authorit

𝕋𝕦𝕘𝕒𝕤 03 - 𝔹𝕚𝕤𝕟𝕚𝕤 𝕕𝕚 𝔹𝕚𝕕𝕒𝕟𝕘 𝕋𝕁𝕂𝕋

Image
10 Contoh Ide Peluang Usaha Produk IT, Bidang IT Yang Paling Menguntungkan   Berikut ada 10 ide peluang bisnis teknologi, produk bidang IT yang paling menguntungkan saat ini:       Bisnis Teknologi Web Development Website adalah salah satu contoh produk itu yang saat ini sudah menjadi salah satu hal yang wajib dimiliki oleh sebuah bisnis. Sebab, sekarang adalah eranya informasi, keterbukaan, dan kemudahan dalam komunikasi. Ada banyak manfaat memiliki website untuk sebuah bisnis, diantaranya meningkatkan kredibilitas, memperkenalkan profil, media promosi, media komunikasi, dan lain sebagainya. Maka dari itu, peluang untuk membuat usaha web developer saat ini sangat tepat, banyak orang yang membutuhkan mulai dari kelas pribadi, kelas bisnis, hingga kelas korporat. Bisnis Teknologi Startup Produk IT Startup adalah istilah bagi seseorang yang baru merintis bisnis dalam bidang teknologi atau digital. Untuk cara dan tips merintis bisnis startup, anda bisa membacanya d

𝕁𝔼ℕ𝕀𝕊-𝕁𝔼ℕ𝕀𝕊 𝔸ℙ𝕃𝕀𝕂𝔸𝕊𝕀

Image
𝕁𝔼ℕ𝕀𝕊-𝕁𝔼ℕ𝕀𝕊 𝔸ℙ𝕃𝕀𝕂𝔸𝕊𝕀 1. APLIKASI OFFICE     Pengertian Microsoft Office dan Bagian-Bagian Microsoft Office Lengkap – Microsoft Office merupakan salah satu perangkat lunak paket aplikasi perkantoran buatan dari Microsoft dan didesain untuk dijalankan di bawah sistem operasi Linux, Mac OS X dan Microsoft Windows. Beberapa aplikasi atau bagian di dalam Microsoft Office yang sudah populer adalah Ms Excel, Ms Word, dan Ms Powerpoint. Aplikasi Ms Office terbaru yang diluncurkan adalah Office 15 atau Office 2013 yang diluncurkan pada Januari 2013 dan Microsoft Office 2016. Ms Office sebenarnya terdiri dari banyak sekali bagian. Berikut ini adalah penjelasan lengkap dari program – program Ms Office lengkap dengan fungsinya. - JENIS MICROSOFT OFFICE  A. Microsoft Word    Microsoft Word atau Ms Office Word merupakan perangkat lunak atau program pengolah kata andalah Microsoft. Program ini diterbitkan pertama kali pada tahun 1983 sebagai Multi Tool Word untuk

𝑻𝒖𝒈𝒂𝒔 02-𝑴𝒆𝒓𝒂𝒌𝒊𝒕 𝑲𝒐𝒎𝒑𝒖𝒕𝒆𝒓

Image
Langkah-Langkah Merakit Komputer Lengkap Dengan Gambar Dalam merakit sebuah komputer ada beberapa tahap yang harus anda lakukan terlebih dahulu. Adapun tahap-tahap tersebut adalah: 1. Persiapan Persiapan terlebih dahulu komponen-komponen yang diperlukan untuk melakukan perakitan komputer. Lakukan perakitan di tempat yang dimana anda merasa leluasa untuk bergerak sehingga tidak mengganggu aktifitas anda. 2. Proses Perakitan memulai perakitan komponen-komponen komputer dengan memasang satu persatu hardware yang diperlukan. 3. Pengujian Saat proses perakitan telah terselesaikan, maka tahap selanjutnya adalah pengujian. Pada tahap ini komputer yang selesai dirakit akan dihidupkan dan dioperasikan. Jika pengoperasian berjalan normal maka proses perakitan telah selesai, namun apabila ternyata terjadi masalah maka dilanjutkan pada proses yang selanjutnya, yaitu menangani masalah yang terjadi. 4. Penanganan Masalah Pada tahap ini komputer yang selesai dirakit ternyata mengalami masalah (troubl

𝑺𝑶𝑨𝑳 𝑻𝑱𝑲𝑻 01

SOAL SOAL  1. Dibawah ini adalah sarung tangan khusus dalam K3 diantaranya, kecuali... A. Sarung tangan karet B. Sarung tangan plastik C. Sarung tangan asbes D. Sarung tangan sintesis E. Sarung tangan alumunium 2. Syarat-syarat helm untuk alat pelindung diri yaitu... A. Tahan benturan, meredam kejutan, tidak mudah terbakar, mudah disesuaikan B. Mudah terbakar, mudah pecah C. Tidak kuat, mudah terbakar D. Bahan mudah pecah, sulit disesuaikan E. Tidak meredam kejutan, mudah disesuaikan 3. Dibawah ini yang bukan termasuk manfaat K3LH bagi kehidupan yaitu... A. Mencegah kecelakaan dijalan raya B. Melindungi tenaga kerja atas hak keselamatannya C. Menjamin keselamatan dari setiap oranglain berada di tempat kerja D. Menjaga tubuh tetap sehat E. Memelihara sumber produksi secara aman dan efisien 4. Sebutkan apa saja tujuan K3LH, kecuali... A. Mencegah terjadinya kecelakaan di tempat kerja B. Menambah resiko bekerja C. Mencegah adanya kematian di tempat kerja D. Mencegah borosnya alat dan moda

𝑪𝑨𝑹𝑨 𝑴𝑬𝑵𝑮𝑰𝑵𝑺𝑻𝑨𝑳𝑨𝑺𝑰 𝑾𝑰𝑵𝑫𝑶𝑾𝑺 10 𝑫𝑰 𝑽𝑰𝑹𝑻𝑼𝑨𝑳𝑩𝑶𝑿

Image
  Panduan Cara Install Windows 10 di Virtualbox untuk Pemula      Cara Install Windows 10 di Virtualbox Anda dapat menginstall Windows 10 di komputer Anda apabila ingin menikmati layanan yang ditawarkan oleh sistem operasi Windows 10. Tetapi, apabila Anda masih ragu untuk mencobanya, maka Anda dapat menginstallnya menggunakan VirtualBox dibandingkan Anda melakukan install ulang.    Dengan VirtualBox, Anda dapat menginstall berbagai macam sistem operasi dimana Anda dapat menggunakannya. Berikut cara menginstall Windows 10 di VirtualBox. 1. Installah terlebih dahulu aplikasi VirtualBox di komputer Anda, lalu download file ISO Windows 10 melalui link ini. Jika sudah, maka Anda harus membuka aplikasi VirtualBox untuk membuat virtual machine yang digunakan untuk menginstall sistem operasi Windows 10. Kemudian klik tombol New . 2.Lalu berilah nama sistem operasi Anda. Kemudian klik tombol Next. 3.Selanjutnya berikan ukuran memori RAM untuk virt